CARA INSTALL VISUAL STUDIO CODE PADA WINDOW 10

Cara Install Visual Studio Code

Di artikel ke 3 ini, Saya akan coba menjelaskan tentang pengertian, fitur2 serta langkah-langkah menginstall Visual Studio Code.


1. Pengertian Visual Studio Code
Visual Studio Code adalah aplikasi editor atau web editor untuk membuat kode yang di kembangkan oleh microsoft . Visual Studio Code dapat berjalan di platform Windows, Linux dan MacOS. Visual Studio Code merupakan salah satu kode editor yang sering di gunakan oleh sang programmer karena Visual Studio Code memiliki tampilan yang menarik, fitur lengkap.

2. Fitur-fitur Visual Studio Code
  • Code Debugging ialah fitur yang berfungsi untuk membantu Anda para programmer melakukan debug dengan cara mengawasi kode, variabel, call stack dan expression lainnya.
  • Cross platform artinya Visual Studio Code ini dapat anda jalanka pada sistem operasi manapun diantaranya Windows, MacOS dan Linux.
  • Powerful editor artinya fitur ini berfungsi untuk source code editing yang sangat produktif, seperti membuat code formating dan auto correct.
  • Integrated terminal maksudnya Anda dapat melakukan command-line task sekejap dan membuat banyak terminal di dalam editor.
  • Lightweight ialah Visual Studio Code yang memiliki fitur untuk mengontrol sepenuhnya tema, bahasa, commands dan lain-lainnya sesuai keinginan kita. 
  • Source control maksudnya Visual Studio Code itu memiliki integrated source control termasuk Git support in-the-box. Ini berfungsi untuk meningkatkan siklus rilis proyek Anda.
  • Dan masih banyak fitur lainnya


3. Cara Install Visual Studio Code




Langkah pertama anda harus Download file intaller Visual Studio Code terlebih dulu melalui situs resminya https://code.visualstudio.com/

Setelah berhasil di download, lanjut pada proses install.

Double klik pada file installer yang kalian download sebelumnya, jika muncul peringatan Run as Administrator, silahkan klik Yes. Kemudian Pilih “I accept the aggrement” untuk menyetujui “License Agreement”, kemudian klik Next.


Untuk bagian Select Destination Location Klik Next saja jika anda tidak akan merubah lokasinya, tetapi Jika ingin melakukan perubahan, pilih Browser, lalu pilih lokasi sesuai keinginan anda.


Selanjutnya Klik Next lagi pada bagian select start menu folder jika anda tidak ingin mengubah nama pada tampilan di start menu.


Pada bagian Select Additional Tasks centang semua dan klik Next.


Lalu klik Install untuk memulai proses installasi Visual Studio Code.



Pada bagian ini Tunggu sampai proses installasi selesai, proses ini memerluka beberapa detik saja.

Setelah selesai klik Finish. 


Demikianlah artikel saya tentang pengertian, fitur serta cara installasi Visual Studio Code. Semoga dapat bermanfaat.

Kunjungi juga channel saya untuk melihat toturial cara install dan Uninstall Visual Studio Code.


Terima kasih.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Menghapus Data pada Aplikasi di Hp Samsung j2 Galaxy Grand Prime+ Beserta Gambarnya.

28 KOMBINASI PADA TOMBOL-TOMBOL KEYBOARD BESERTA FUNGSINYA